merdeka belajar | merdeka mengajar

04 Februari 2022

Komputer Server dan Client

Jaringan komputer, baik yang bersifat lokal maupun online dikelola oleh sebuah perangkat induk yang disebut komputer server. Namun, apa sebenarnya komputer server itu? Di dalam suatu server atau jaringan terdapat dua jenis perangkat, yaitu komputer server dan komputer client. Nah, komputer server adalah perangkat yang digunakan untuk mengelola segala aktivitas yang terjadi di dalam jaringan tersebut. (Nayoan, 2020) Oleh karena itu, komputer ini memiliki berbagai fungsi, termasuk: 

  • Menyediakan database atau file yang dapat digunakan bersama-sama oleh komputer client;
  • Melayani permintaan komputer client untuk menggunakan database atau file tersebut;
  • Mengatur lalu lintas transfer data atau file yang diminta komputer client;
  • Menyimpan data atau file yang dikirim oleh komputer client;
  • Mengatur hak akses data atau file dalam sebuah jaringan;
  • Melindungi komputer client dari malware dengan anti malware atau firewall.

Poin-poin di atas adalah fungsi komputer server dalam konteks jaringan lokal. Di samping itu, perangkat ini terdiri dari berbagai jenis dengan fungsi yang berbeda-beda. Berikut adalah jenis-jenis server yang umum digunakan:

  1. Web server — Ini adalah jenis yang digunakan untuk menyimpan data dan file penunjang website agar dapat ditampilkan pada web browser
  2. Mail server — Sesuai namanya, komputer ini bertanggung jawab untuk mengelola layanan email
  3. FTP server — Komputer yang berfungsi untuk mengatur lalu lintas transfer file yang dilakukan melalui software file transfer protocol. Perangkat lunak tersebut biasanya digunakan untuk mengakses file secara online.
  4. Application server — Jenis ini tidak jauh berbeda dengan web server. Hanya saja, ia digunakan untuk melayani pengguna aplikasi web.

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Translate

Online User

User Online

Total Tayangan Halaman

Support